Lowongan Kerja Kementerian BUMN

Lowongan Kerja Kementerian BUMN adalah salah satu kementerian di negara Republik Indonesia yang memiliki Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) melaksanakan pembinaan terhadap Perusahaan Negara / Badan Usaha Milik Negara di Republik Indonesia telah ada sejak tahun 1973.

Awalnya, organisasi ini merupakan bagian dari unit kerja di lingkungan Departemen Keuangan Republik Indonesia. Selanjutnya, organisasi tersebut mengalami beberapa kali perubahan dan perkembangan. Pada tahun 2000 sampai dengan tahun 2001, struktur organisasi Kementerian ini sempat dihapuskan dan dikembalikan lagi menjadi setingkat eselon I di lingkungan Departemen Keuangan.

Baca juga loker sebelumnya: PT Mandala Multifinance

Kementerian BUMN merupakan organisasi pembina BUMN yang dikembalikan menjadi setingkat Kementerian, kondisi tersebut sampai dengan periode Kabinet Indonesia Bersatu. Menteri yang menanggani BUMN digabungkan dengan penanaman modal, sehingga disebut Menteri Negara Penanaman Modal dan Pembinaan BUMN yang dipercayakan kepada Bapak Laksamana Sukardi. Beliau kemudian digantikan oleh Bapak Rozy Munir. Selanjutnya, ketika kembali terjadi pergantian Presiden RI, di bawah kabinet yang disebut Kabinet Gotong Royong, Bapak Laksamana Sukardi kembali menjadi Menteri BUMN. Kala itu, kembali dipisahkan antara pembinaan BUMN dengan penanaman modal.

Bapak Laksamana Sukardi menjadi Menteri BUMN dari tahun 2001 hingga 2004. Kemudian, ketika Bapak SBY terpilih jadi Presiden di tahun 2004, terjadi pergantian Menteri yang menanggani BUMN ini. Dalam masa Kabinet Indonesia Bersatu Jilid I, Bapak Sugiharto dipercaya menjadi Menteri Negara BUMN (2004-2006), yang kemudian digantikan Bapak Sofyan A. Djalil (2006-2009) dan Bapak Mustafa Abubakar (2009-2011). Selanjutnya Bapak Dahlan Iskan menjadi Menteri Negara BUMN sampai akhir kepemimpinan beliau dan kemudian pada era bapak presiden Joko Widodo, Rini Mariani Soemarno terpilih untuk menduduki kepemimpinan di Kementerian BUMN

Logo Kementerian BUMN
Kementerian BUMN saat ini kembali membuka beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:

Lowongan Kerja di Kementerian BUMN D3, S1



Tenaga Perbantuan Pengelola Konten Portal

Kualifikasi:
  • Laki laki atau perempuan 
  • Maksimal umur 25 tahun;
  • Penduduk indonesia masih single / berdomisili di Jabodetabek;
  • Minimal pendidikan D3 / S1 Akuntansi/Manajemen Keuangan dari Perguruan tinggi negeri atau swasta akreditasi minimal B 
  • IPK minimal 3,00
  • Bisa menjalankan Microsoft Office
  • Bisa menyusun bahan presentasi
  • Mempunyai keahlian dalam memahami dan menganalisis laporan keuangan;
  • Bisa berbahasa Inggris baik aktif maupun pasif;
  • Gaji yang akan diberikan adalah Rp 3.750.000,-

Berkas Lamaran:
  • Surat lamaran
  • CV
  • Salinan Ijazah dan Transkrip Nilai
  • Salinan NPWP
  • Pas photo berwarna (terbaru)
  • Surat pengalaman kerja dan dokumen relevan lainnya (jika sudah pernah bekerja sebelumnya)

Cara Melamar:
Segera kirimkan berkas lamaran anda (lihat atas) pada email berikut:

Email: ptt2016@bumn.go.id
(max. 5 MB for attachment)
Cantumkan Subject : "Tenaga Perbantuan Pengelola Konten Portal"
Batas Lamaran : 15 Desember 2015

Demikian informasi Loker Kementerian BUMN Terbaru 2015 yang dapat kami sampaikan kepada Anda yang sedang mencari pekerjaan. Harapan kami anda diterima dan lulus seleksi sehingga menjadi bagian dari perusahaan tersebut. Amin