Lowongan Kerja PT Garuda Indonesia

Lowongan Kerja Garuda Indonesia (Persero) adalah maskapai penerbangan Indonesia yang berkonsep sebagai full service airline (maskapai dengan pelayanan penuh). Saat ini Garuda Indonesia mengoperasikan 82 armada untuk melayani 33 rute domestik dan 18 rute internasional termasuk Asia (Regional Asia Tenggara, Timur Tengah, China, Jepang dan Korea Selatan), Australia serta Eropa (Belanda).

Garuda Indonesia telah meluncurkan layanan baru yang disebut "Garuda Indonesia Experience". Layanan baru ini menawarkan konsep yang mencerminkan keramahan asli Indonesia dalam segala aspek. Untuk mendukung layanan ini, semua armada baru dilengkapi dengan interior paling mutakhir, yang dilengkapi LCD TV layar sentuh individual di seluruh Business Class dan Economy Class. Selain itu, penumpang juga dimanjakan dengan Audio and Video on Demand (AVOD), yaitu sistem hiburan yang menawarkan berbagai pilihan film atau lagu, sesuai pilihan masing-masing penumpang.

Berbagai penghargaan pun telah diterima oleh Garuda Indonesia sebagai bukti dari keunggulannya. Pada tahun 2010, Skytrax menobatkan Garuda Indonesia sebagai “Four Star Airline” dan sebagai “The World's Most Best Improved Airline”. Selanjutnya pada Juli 2012, Garuda Indonesia mendapatkan penghargaan sebagai “World's Best Regional Airline” dan “Maskapai Regional Terbaik di Dunia”.  Sebuah lembaga konsultasi penerbangan bernama Centre for Asia Aviation (CAPA), yang berpusat di Sydney, juga memberikan penghargaan kepada Garuda Indonesia sebagai "Maskapai yang Paling Mengubah Haluan Tahun Ini", pada tahun 2010. Sedangkan Roy Morgan, lembaga peneliti independen di Australia, juga memberikan penghargaan kepada Garuda Indonesia sebagai “The Best International Airline” pada bulan Januari, Februari dan Juli 2012.

Saat ini Garuda Indonesia mengoperasikan 82 armada untuk melayani 33 rute domestik dan 18 rute internasional termasuk Asia (Regional Asia Tenggara, Timur Tengah, China), Australia serta Eropa (Belanda).

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk juga dibantu oleh beberapa anak usahanya yang mendukung kinerja perseroan ini diantaranya PT Aerowisata, PT Abacus Distribution Systems Indonesia, PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia serta PT Aero Systems Indonesia.. Penjelasan lebih lengkap dapat anda lihat pada Halaman Resmi PT Garuda Indonesia (Persero) dan Wikipedia.

Logo PT Garuda Indonesia (Persero)
PT Garuda Indonesia (Persero) saat ini kembali membuka beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:

Lowongan Kerja di PT Garuda Indonesia (Persero) SMA, SMK, SMU



PRAMUGARI REGULER JAKARTA (GCC)

Kualifikasi:
  • Wanita, Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Berpenampilan menarik / Single
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Pelamar berusia minimum 18 tahun dan maksimum 27 tahun
  • Pendidikan minimum SMA/SMK/Sederajat, diutamakan lulusan D3 ke atas
  • Memiliki tinggi badan minimum 158 cm dan maksimum 172 cm, dengan berat badan ideal dan postur tubuh proporsional
  • Tidak berkacamata dan tidak buta warna (lensa kontak diperkenankan dengan ketentuan maksimal minus -3.00, silindris C-1.00)
  • Mampu berbahasa Inggris dengan baik lisan dan tulisan (diutamakan yang memiliki kemampuan bahasa asing lainnya)


Cara Melamar:
Segera kirimkan berkas lamaran anda pada alamat url  berikut:

http://career.garuda-indonesia.com

Hadiri Walk in inteview Garuda Indonesia, pada:
Hari sabtu tanggal 28 november 2015
Pukul 08.00 s/d 12.00 WIB
di Auditorium Garuda Indonesia Training Centre
Jalan Raya Duri Kosambi No.125
Cengkareng-Jakarta Barat 11750


Pelamar membawa berkas sebagai berikut:
  • Surat lamaran CV
  • FC ijazah terakhir
  • Foto berwarna seluruh badan ukuran postcard (1 lembar)
  • Foto berwarna close up ukuran 4 X 6 (2 lembar)

Peserta diharapkan:
  • Berpakaian rapi (blus lengan pendek warna terang dan rok sebatas lutut warna gelap)
  • Memakai sepatu pantofel (high heel)
  • Menggunakan make up yang terkesan natural dengan rambut tertata rapi (rambut panjang harap diikat)

Demikian informasi Loker PT Garuda Indonesia (Persero) Terbaru 2015 yang dapat kami sampaikan kepada Anda yang sedang mencari pekerjaan. Harapan kami anda diterima dan lulus seleksi sehingga menjadi bagian dari perusahaan tersebut. Amin